Mengapa Membersihkan Tangan dengan Tisu Basah Tidak Disarankan? Ini Penjelasannya

2025-01-23 14:50:33

Mengapa Membersihkan Tangan dengan Tisu Basah Tidak Disarankan? Ini Penjelasannya
Sumber Gambar: iStock

JelajahJawa (23/1/2025) — Tisu basah sering dianggap sebagai solusi praktis untuk membersihkan tangan dan benda-benda lainnya, terutama saat bepergian. Namun, menggunakan tisu basah untuk membersihkan tangan terutama sebelum atau saat makan sebaiknya dihindari. Banyak orang beranggapan bahwa tisu basah yang biasanya dilabeli “anti bakteri” bisa menggantikan air dan sabun dalam menjaga kebersihan. Padahal ini adalah kesalahan umum.


Lily Cameron, seorang pembersih profesional dan pengawas di Fantastic Service, menekankan bahwa membersihkan tangan dengan tisu basah adalah pilihan yang kurang tepat. 


Menurutnya, “Jangan pernah menggunakan tisu antibakteri untuk membersihkan tangan sebelum atau saat makan, karena tisu tersebut meninggalkan residu pada kulit”. Residu yang tertinggal dari tisu antibakteri ini bisa berbahaya, terutama jika tertelan bersama makanan.


Selain itu, tisu basah tidak sepenuhnya efektif dalam menghilangkan semua mikroba atau bakteri, meskipun sering dilabeli “anti bakteri”. Tisu basah hanya memberikan kesan kebersihan sementara tanpa membersihkan tangan secara menyeluruh. Penggunaan tisu basah lebih memberikan ilusi kebersihan tanpa membunuh semua kuman yang ada.


Untuk memastikan kebersihan yang optimal, mencuci tangan dengan air mengalir dan sabun tetap merupakan metode terbaik. Proses mencuci tangan dengan sabun dan air dapat menghilangkan kotoran yang terlihat dan membasmi mikroorganisme yang tidak tampak oleh mata, seperti virus dan bakteri yang bisa menyebabkan penyakit. Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), mencuci tangan secara benar sangat penting untuk mencegah penyebaran penyakit.


Meski tisu basah tidak dianjurkan untuk membersihkan tangan, tisu basah tetap memiliki manfaat lainnya. Misalnya, tisu basah bisa digunakan untuk membersihkan permukaan benda seperti meja, gagang pintu, atau alat makan sebelum digunakan. Namun, setelah menggunakan tisu basah untuk membersihkan benda, penting untuk tetap mencuci tangan dengan sabun dan air untuk memastikan kebersihan yang maksimal.


Dengan demikian, meskipun tisu basah praktis, penting untuk selalu memilih cara yang lebih efektif dalam menjaga kebersihan, terutama ketika berhubungan dengan kesehatan tangan. Mencuci tangan dengan sabun dan air tetap menjadi langkah utama untuk mencegah penyebaran penyakit dan menjaga kesehatan tubuh.

Baca juga : Viral! Aksi Penembakan Brutal di Tol Tangerang-Merak Tewaskan Satu Orang

Baca juga : Sri Mulyani Naikkan Tarif PPN 12% Sesuai Mandat UU

Pewarta : Faja Faradila

Bagikan Artikel Ini

Bagaimana Menurutmu?

0
0
0
0
0
0
0

Berita Lainnya

Document